Kulit-kering-Kaki
Advertisements

Gregetbanget.com – Jika anda mengalami kulit kering pada kaki, maka itu adalah tanda bahwa kulit pada kaki anda tidak sehat. Kulit kering pada kaki bisa disebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya adalah kurang mengkonsumsi air, panasnya suhu udara, atau juga sering menggunakan sepatu dengan hak yang tinggi.

Jika anda mengalami kulit kering pada kaki tentunya akan sangat mengganggu kenyaman anda dalam segala aktifitas, apalagi jika kulit kaki anda sampai pecah-pecah, itu sangat mengganggu sekali.

Kulit kering pada kaki juga akan menimbulkan rasa sakit ketika anda sedang berjalan, dan tentunya akan membuat anda menjadi tidak percaya diri ketika berhadapan atau bertemu dengan orang lain.

Hal ini harus segera anda tangani dengan cara yang baik dan tepat, karena jika penanganannya tidak tepat bisa mengakibatkan pada hal yang lebih serius.

Merawat kulit pada kaki sebetulnya merupakan hal yang mudah. Anda juga bisa melakukan perawatan tersebut dirumah.

Untuk menghilangkan kulit kering pada kaki anda bisa mengikuti cara-cara berikut secara rutin. Berikut adalah cara menghilangkan kulit kering pada kaki yang perlu dicoba:

Menggunakan Kulit Pisang

Pisang

Buah pisang merupakan buah yang memiliki banyak manfaat termasuk kulitnya. Kulit pisang ini sangat membantu dalam menghilangkan kulit kering pada kaki anda.

Caranya adalah dengan menggosokan kulit pisang tersebut pada kulit kering yang ada pada kaki anda. Kulit pisang ini selain bisa menghilangkan kulit kering pada kaki anda juga bisa membuat kulit kaki anda menjadi lebih lembut.

Advertisements

Mengeringkan Kaki

Setelah selesai dicuci, kaki harus segera dikeringkan agar tidak ada air yang tersisa pada kaki anda. Jika anda membiarkan kaki anda basah, maka uapan air yang menempel pada kulit kaki anda akan menyebabkan kulit kaki menjadi semakin kering.

Gunakan handuk yang bersih dan tidak kasar agar tidak merusak struktur kulit pada kaki anda. Karena jika anda menggunakan handuk yang kasar, kulit pada kaki anda akan mengalami iritasi dan gatal-gatal.

Memberikan Minyak Zaitun

Minyak-Zaitun

Memberikan minyak zaitun pada kulit kaki anda juga dapat membantu dalam menghilangkan kulit kering pada kaki anda. Pijatlah secara perlahan kaki anda agar sirkulasi darahnya berjalan dengan lancar sehingga kaki anda terasa lebih segar.

Cuci Kaki

Ketika anda selesai beraktifitas, maka ada baiknya untuk mencuci kaki anda. Karena debu dan kotoran yang menempel pada kaki anda akan menyumbat pori-pori pada kaki anda, sehingga kulit pada kaki akan kesulitan dalam mengatur kelembaban.

Sangat disarankan untuk merendam kaki anda dengan menggunakan air hangat, karena selain akan menghilangkan kulit kering, air hangat juga akan membuat anda lebih rileks dan nyaman.

Namun jangan terlalu lama dalam merendam kaki anda, karena bisa menimbulkan masalah lain, salah satu contohnya adalah kulit kaki menjadi keriput.

Cara diatas merupakan cara menghilangkan kulit kering pada kaki anda. Lakukanlah secara rutin dirumah anda. Semoga bermanfaat.

Advertisements