Advertisements

GregetBanget.com – Selain memiliki banyak tempat wisata yang wajib dikunjungi oleh wisatawan, Kota Makassar juga terkenal akan makanan khasnya yang lezat dan patut untuk dicoba saat Anda berkunjung ke kota tersebut. Dalam artikel kali ini kami akan membahas tentang beberapa makanan khas makassar yang rasanya dijamin lezat dan menggoyang lidah!

1. Sop Ubi

sop-ubi-makassar

Makanan khas Makassar yang pertama adalah Sop Ubi. Sesuai dengan namanya, makanan ini merupakan sajian sop dengan isian ubi yang dipotong kecil, telur, bihun, tauge, daun bawang, bawang goreng dan daging. Makanan ini sangat cocok untuk anda nikmat saat cuaca panas. Agar lebih nikmat, anda bisa melengkapinya dengan kacang goreng, emping, kerupuk, udang, dan burasa. Anda bisa menikmati makanan ini di Sop Ubi Datumuseng yang berlokasi di Jl. Datumuseng (Dalam Lorong) (samping RS Stella Maris), Makassar, Sulawesi Selatan. Tempat makan ini buka setiap hari mulai pukul 10.00-22,.00 WITA. Harga sop ini juga sangat murah, yakni sekitar Rp 20 ribu saja per porsinya. 

2. Cucuru Bayao

cucuru-bayao-makassar

Makanan khas Makassar berikutnya adalah Cucuru Bayao. Kue ini merupakan salah satu makanan populer di Makassar yang bisa anda temukan di setiap acara. Perlu diketahui, cucuru dalam Makassar itu artinya kue, sementara bayao artinya telur. Sesuai dengan namanya, kue ini terbuat dari bahan dasar telur, susu, gula pasir, dan kenari. Makanan ini sangat mirip dengan kue bolu dengan rasa yang manis dan gurih. Untuk bisa menikmati makanan ini, anda bisa membelinya di berbagai pasar tradisional di Makassar. 

3. Jalangkole

jalangkole-makassar

Makanan khas Makassar lainnya yang tidak kalah enaknya adalah Jalangkole. Makanan yang satu ini sangat mirip dengan pastel namun kulitnya lebih tipis. Selain itu, isiannya juga berbeda dengan pastel, yakni yang terdiri dari wortel, kentang, tauge, dan laksa. Makanan ini juga memiliki kulit yang lebih gurih dan renyah karena ada tambahan santan dalam bahan olahannya. Makanan yang populer di Makassar ini bisa ana temukan di beberapa cafe dengan harga yang cukup murah. 

Advertisements

4. Pallu Kacci

pallu-kacci-makassar

Makanan ini merupakan sop dengan isian ikan bandeng  atau tuna. Selain itu, makanan yang banyak mengandung kuah dan kaya bumbu rempah ini akan lebih nikmat disantap bersama buras atau ketupat. Anda bisa bisa menikmati makanan yang satu ini di beberapa restoran di Makassar dengan harga yang cukup terjangkau. 

5. Ikan Bandeng Bakar

bandeng-bakar-makassar

Makanan ini merupakan olahan laut yang sangat populer di Makassar. Karena makanan ini sangat unik, berbeda dengan yang lain. Dimana, kalau biasanya cara memasak bandeng itu digoreng atau digunakan sayur, namun di Makassar ikan bandeng ini justru dibakar. Jika dilihat dari segi bentuk, memang ikan bandeng bakar ini hampir miri[ dengan ikan bakar pada umumnya, namun bedanya adalah bumbu yang dibalurkan pada ikan bandeng sebelum dibakar. Dimana, sebelum dibakar ikan terlebih dahulu diberi bumbu bawang putih, cabe merah dan jeruk nipis. 

Hal tersebut dilakukan untuk menghilangkan bau amis pada ikan bandeng. Yang lebih menariknya, ikan bandeng bakar ini sudah dikukus terlebih dahulu sehingga durinya menjadi lebih lunak. Anda bisa menikmati ikan bandeng bakar ini ditemani denga nasi putih hangat dan sambal mangga. Banyak orang yang menjual ikan bandeng bakar ini sehingga bisa ditemukan dengan mudah di Makassar.  

Itulah 5 macam masakan khas Kota Makassar yang wajib untuk Anda coba ketika mengunjungi Kota Makassar. Dijamin masakan tersebut akan membuat lidah Anda bergoyang dan ingin coba lagi!

Baca juga: Cara Membuat dan Resep Tongseng Kambing Enak dan Bebas Bau Rengus

Advertisements